“Kampung Karangan Way Kanan Lomba MTQ, lahirkan Generasi Qur’ani”
TABIRNEWS-TN-WAY KANAN-LAMPUNG-INDONESIA–Dalam rangka melahirkan generasi TARTIL yaitu, generasi yang dapat membaca Al-Qur’an secara perlahan dengan Tajwid dan Makhraj yang jelas dan benar maka, Kampung Karangan mengadakan Lomba Musabaqah Tilawatul Qur’an dalam suasana Bulan Ramadhan.
Demikian disampaikan Kepala Kampung Karangan, Indra Bangsawan, Saat membuka kegiatan di Balai Adat Kampung Karangan. Minggu, 26/5
“Lomba MTQ kami laksanakan bertujuan sangat sederhana yaitu, dalam rangka melahirkan sosok generasi TARTIL, terbentuknya sosok seorang anak generasi yang dapat membaca Al-Qur’an secara perlahan dengan Tajwid dan Makhraj yang jelas dan benar..”Ujar Alumnus Universitas Bandar Lampung ini.
Indra Bangsawan berharap, bahwa makin banyak sosok generasi di Kampung Karangan yang soleh,maka akan dapat menumbuhkan,ataupun melahirkan pemimpin untuk masa depan yang insyaaallah akan berahlagul Qarimah yang terpuji dan baik.
“Semoga saja dengan adanya kegiatan ini, makin banyak menumbuhkan sosok anak generasi yang soleh untuk menjadi pemimpin bagi masa depan..”harap Indra.
Sementara itu Kepala Lapas Gunung Sugih Kabupaten Lampung Tengah, Syarpani selaku juga Putra Asli Kampung Karangan Kabupaten Way Kanan ini, saat dikomfirmasi oleh Wartawan LIPSUS Media Cetak-Online TABIRNEWS-TN, untuk dimintai keterangan terkait kegiatan yang dimaksud, Syarpani menyampaikan apresiasinya atas terlaksana acara yang positif ini.
“Ini kegiatan sangat positif untuk menciptakan seorang sosok generasi anak bangsa yang soleh, agar terlahir tunbuh menjadi seorang pemimpin yang dapat memegang sebuah amanahnya kelak..”Harap Putra dari Bapak Arjon ini.
LAPORAN KHUSUS : (MOEL REDAKSI TABIR)