“Kampung Sidokerto Kecamatan Bumi Ratu Nuban Lamteng Gelar Vaksinasi Untuk Warga”
BREAKINGNEWS, BUMI RATU NUBAN LAMTENG, Tabirnews.com–
Kampung Sidokerto Kecamatan Bumi Ratu Nuban Kabupaten Lampung Tengah hari ini mengadakan Vaksinasi program pemerintah pusat yang kedua, 28/Januari/2022.
Kakam Sidokerto Kecamatan Bumi Ratu Nuban Lamteng Durahman, yang didampingi Bhabinsa dan Bhabinkamtibmas, serta aparatur desa, tokoh masyakat desa sidokerto sangat antusias mendukung program Vaksinasi guna pencegahanan,memutus mata rantai virus covid 19.
Warga masyarakat kampung Sidokerto yang akan di vaksinasi nampak terlihat mematuhi protokol kesehatan dengan tetap menjaga jarak dan memakai masker, disiapkan juga untuk mencuci tangan dan sabun hand sanitizer didepan halaman balai kampung Sidokerto.
“Kami selaku aparatur kampung Sidokerto Kecamatan Bumi Ratu Nuban Kabupaten Lamteng, Sangat mendukung program dari pemerintah pusat dengan mengadakan Vaksinasi yang kedua untuk memutus mata rantai penyebaran virus Covid 19,”Ucap Pak Kakam Durahman kepada awak media Tabirnews.com.
InsyaAllah, Dengan adanya program Vaksinasi untuk warga masyarakat kampung Sidokerto Kecamatan Bumi Ratu Nuban Kabupaten Lamteng Ini, dapat membantu program pemerintah untuk warga indonesia bangkit dan maju serta berjaya,”Pungkasnya.
LAPORAN KHUSUS : TEAM TABIRNEWS